15 Ide untuk Menghabiskan Waktu Selama Isolasi Diri #DiRumahAja

Rezky Agustyananto
Rezky Agustyananto
Last updated 11 Jun 2020
Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah

Selama isolasi #DiRumahAja, lakukan Ide-Ide aktivitas di bawah ini agar kamu gak bosan!

Penyebaran coronavirus yang menyebabkan penyakit Covid-19 yang saat ini melanda dunia memang mengkhawatirkan. Makanya, penting banget semua orang melakukan social distancing dengan isolasi diri #dirumahaja selama setidaknya 2 minggu ke depan, demi membantu menghentikan penyebaran coronavirus.
Namun selama 2 minggu isolasi #dirumahaja, kamu mungkin banget bisa merasa bosan apalagi frustrasi. Terlebih kalo kamu biasanya selalu penuh kesibukan sehari-harinya. Pasti kamu akan bingung harus gimana selama #dirumahaja!
Sebenarnya, 2 minggu isolasi #dirumahaja ini bisa menjadi kesempatan bagus untuk kamu melakukan banyak hal yang biasanya mungkin gak bisa kamu lakukan karena alasan kesibukan. 
Klook ngerti banget masalah ini, dan karena itu kami membuat daftar setidaknya 15 hal yang bisa kamu lakukan selama isolasi #dirumahaja. Apa aja?

1. Selesaikan Semua Tugas!

Isolasi #Dirumah Aja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Bench Accounting via Unsplash
Kamu mungkin bukannya libur selama 2 minggu masa isolasi #dirumahaja, tetapi work from home atau study from home. Kalau iya, jangan lupa kalau kamu harus mengerjakan semua pekerjaan rumahmu ya! Ingat, tetap profesional dan lakukan semua kewajiban kamu walau gak perlu ke kantor atau kampus.
Lagian, ngerjain semua tugas yang masih tersisa ini lumayan juga untuk menghabiskan waktu di rumah. Lebih ngebosenin kalau memang bener-bener gak ada kerjaan, kan?

2. Bersih-Bersih Rumah

Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Jeshoots.com via Unsplash
Udah gak ada alasan lagi untuk gak beresin isi lemari yang berantakan. Atau nyapu sudut-sudut kamar dan rumah yang penuh debu. Oh, meja rias juga jangan lupa diberesin ya!
Udah dibersihin semua? Kalo gitu saatnya nyapu halaman pagi-pagi atau sore. Lumayan banget untuk menghirup udara segar karena seharian penuh di rumah aja!

3. Menonton Semua Serial dan Film Numpuk di My List

Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Glenn Carstens-Peters via Unsplash
Buat kamu yang punya akun Netflix, Viu, Amazon Prime, atau platform streaming lainnya, masa isolasi #dirumahaja ini adalah saatnya untuk menghabiskan semua film yang udah dimasukin dalam My List
Jangan-jangan ada yang udah masukin Money Heist dari season 1 dulu tapi sampai sekarang belum ditonton juga karena sibuk?!

4. Meditasi

Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Jared Rice via Unsplash
Gerakan isolasi diri #dirumahaja ini juga bisa jadi pengingat buat kita untuk berhenti sejenak. Setelah bulan-bulan atau tahun-tahun penuh kesibukan, ini adalah waktu yang tepat untuk duduk (atau rebahan, terserah!), merenung, dan menikmati hening. Mengistirahatkan pikiran dan jiwa dari dunia. Membantu kamu menemukan kedamaian.

5. Main Game Online

Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kalau biasanya hobi kamu main game online dibatasi waktu kerja atau kuliah, sekarang kamu punya waktu lebih untuk menekuninya. Main game adalah salah satu cara paling populer untuk menghabiskan waktu selama masa isolasi diri, dan kamu juga bisa melakukannya asal jangan berlebihan.
Oh ya, Klook sih menyarankan kamu memainkan game online alih-alih game offline agar kamu bisa tetap punya interaksi dengan orang lain walau lewat medium game. Lumayan ngobatin kangen ngobrol sama orang lain selama #dirumahaja.

6. Baca Buku

Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Fabiola Peñalba via Unsplash
Tentu aja buku di sini gak terbatas sama buku teks aja - kamu juga bisa menghabiskan dengan baca buku komik kalau memang itu yang kamu suka.
Apalagi kalau ternyata masih banyak banget buku yang belum kamu baca di rak kamu. Siapa tau ada buku dari 3-4 tahun yang lalu yang bahkan bungkus plastiknya aja belum dibuka!

7. Main Monopoli

Monopoly - Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Suzy Hazelwood via Pexels
Tentu aja ide yang satu ini cuma bisa kamu lakuin kalau kamu tinggal di kos-kosan atau bersama keluarga besar selama masa isolasi #dirumahaja. Selain bagus untuk menghabiskan waktu, monopoli juga bisa membantu kamu mengasah strategi dan bonding dengan orang-orang di sekelilingmu.
Monopoli adalah salah satu board game dengan waktu permainan yang bisa sangat lama, jadi cocok untuk dimainkan di waktu-waktu isolasi #dirumahaja kayak sekarang. Tapi kalau permainan monopoli biasa masih kurang lama buat kamu dan teman-teman atau keluarga, kamu bisa coba monopoli edisi "Longest Game Ever" atau malah main Dungeons & Dragons (inget board game yang dimainkan anak-anak di Stranger Things?) sekalian.

8. Belajar Masak

Belajar Masak - Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Maarten van den Heuvel via Unsplash
Mumpung #dirumahaja, kenapa gak coba berbagai kegiatan yang bisa kamu pelajari di rumah? Misalnya memasak. Kamu misalnya bisa mulai dengan mencoba berbagai resep yang ada di internet, atau kalau mau yang lebih serius, bisa coba belajar langsung dari Chef Juna di cooking class-nya.

9. Video Call dengan Teman-Teman atau Keluarga

Video Call - Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Tear Cordez via Pexels
Jangan lupa tetap berkomunikasi dengan orang-orang terdekat walau lagi isolasi #dirumahaja selama 2 minggu ke depan! Video call adalah cara terbaik untuk meringankan rasa kangen kamu dengan keluarga atau teman-teman. Kalau perlu, bikin video call ramai-ramai biar makin seru.

10. Bikin Video Tik Tok

Tik Tok - Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Kon Karampelas via Unsplash
Kenapa enggak? Mumpung masa isolasi #dirumahaja, mungkin ini waktu yang tepat kamu mulai belajar bikin video Tik Tok yang ngetren banget itu. Siapa tau kamu kreatif banget dan bisa sukses di platform ini.
Siapa tau~

11. Belajar Bercocok Tanam

Urban Farming
Enggak perlu menghabiskan waktu berjam-jam ke kantor, artinya kamu akan punya cukup banyak waktu di pagi hari. Kenapa enggak manfaatkan waktu lebih di pagi hari ini untuk belajar bercocok tanam?
Kamu bisa dengan mudah memesan benih, pot, hingga media tanam secara online sekarang jika memang tidak ada penjual tanaman di sekitar rumahmu. Atau kalau malas menunggu dari benih, kamu bisa membeli tanaman jadi untuk kamu rawat setiap hari. Apalagi, memiliki tanaman di rumah akan sangat bagus untuk membantu mood kamu positif.

12. Rencanakan Liburan

Travel Planning - Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Beverly Buckley via Pixabay
Mumpung ada waktu senggang di rumah, kenapa gak coba rencanakan liburan yang bisa kamu lakukan setelah wabah coronavirus selesai nantinya? Kamu bisa mulai menonton vlog-vlog travel, membaca-baca semua panduan tentang destinasi wisata yang kamu mau kunjungi, sampai merencanakan keuangan untuk membiayai liburan kamu.
Percaya deh, kamu akan membutuhkan cukup banyak waktu untuk membuat rencana liburan atau travel wishlist kamu, jadi manfaatin deh waktu-waktu selama masa isolasi #dirumahaja ini! Jangan lupa buka-buka Klook.com dan blog Klook untuk menemukan rekomendasi dan panduan traveling yang kamu butuhkan, ya!

13. Cari Uang Tambahan Secara Online

Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: Austin Distel (www.distel.com) via Unsplash
Di era digital kayak sekarang, ada banyak cara sebetulnya untuk menambah penghasilan. Dari jualan online, baik itu jualan barang-barang buatan sendiri atau jadi dropshipper, sampai ngerjain tugas-tugas yang bisa dilakuin secara online misalnya jadi penerjemah.
Lumayan hasilnya bisa kamu tabung untuk liburan atau untuk kebutuhan lainnya!

14. Ambil Kuliah Online untuk Dapat Ilmu Baru

Kuliah Online - Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: mohamed Hassan via Pixabay
Tahukah kamu kalau jauh sebelum tren kuliah online dilakuin mahasiswa Indonesia saat ini karena wabah coronavirus, kuliah online sebetulnya udah ada? Yup. Kamu bahkan bisa ambil gelar master secara online kalau kamu mau, atau sekadar ikut berbagai kelas online untuk mendapatkan sertifikat yang diakui secara internasional.
Beberapa penyedia kuliah online kayak edX atau Coursera bahkan udah bekerja sama dengan berbagai universitas di seluruh dunia untuk menyediakan kuliah online untuk gelar sarjana atau bahkan master. 
Para Pakar di Kelas.com
Ingin ikut kelas yang langsung memberikan kemampuan praktek di bidang-bidang tertentu? Kamu bisa ikut kelas online di Kelas.com, yang menawarkan pembelajaran online dengan para ahlinya. Di sini kamu bisa belajar bermain gitar dari Dewa Budjana, fotografi dari Darwis Triadi dan Riomotret, belajar nulis skenario sama Ernest Prakarsa, dan belajar hal lainnya yang memang kamu minati.
Siapa tau kamu malah bisa jadi profesional di bidang yang kamu tekuni ke depannya!

15. Apapun Itu, Sibukkan Diri Kamu Dengan Berbagai Kegiatan Positif

Isolasi Diri #dirumahaja - Ide Aktivitas di Rumah
Kredit Foto: mentatdgt via Pexels
Selama masa isolasi #dirumahaja ini, kamu mungkin akan tergiur untuk buka social media terus-terusan. Padahal, buka social media 24 jam sehari bisa memberikan efek negatif dan kamu malah jadi gak produktif.
Apapun itu, sibukkan diri kamu dengan berbagai kegiatan positif yang bisa kamu lakukan selama #dirumah aja. Klook pun siap membantu kamu untuk selalu positif selama isolasi diri di rumah aja, lewat layanan Klook Home yang baru diluncurkan!
#BisaDariRumah
Klook Home adalah berbagai layanan baru di Klook yang bisa kamu pesan untuk semua aktivitas yang #BisaDariRumah. Mau itu belajar hal baru dari para pakar di bidangnya masing-masing, mendapatkan instruksi fitnes dan nutrisi yang akan membantumu mencapai body goals kamu, atau bahkan layanan perawatan tubuh.
Selamat mencoba dan menikmati aktivitas #dirumahaja selama masa isolasi dan social distancing ini!