Fans K-Pop, Ini Panduan Liburan di Korea Selatan yang Pas untuk Kamu!

Syela Syaula
Syela Syaula
Last updated 1 Jul 2020
Copy of BLOG Cover 2 1

Kesempatan untuk Bertemu dengan OPPA Favoritmu!

Jika kamu seorang penggemar K-Pop, merencanakan perjalanan ke Korea untuk bertemu dengan para oppa favoritmu adalah hal yang wajib dilakukan. Nah, seperti yang udah kamu duga, liburan ke Korea ala fans K-Pop tentunya berbeda dong dengan liburan ke Korea biasa!
Dari mengunjungi berbagai agensi hingga berkemah di kafe-kafe milik para idola, Korea adalah negara yang wajib dikunjungi para fans K-Pop. Siapa tahu, kamu bahkan berkesempatan untuk bertemu dengan Jimin oppa atau Baekhyun oppa di jalan!
Penasaran kan? Cari tahu di sini untuk kamu bisa mendapat kesempatan untuk bertemu oppa favoritmu saat berada di Seoul.
Tips dari Klook: Semakin banyak lokasi yang kamu kunjungi, semakin besar peluang bertemu dengan idolamu.

1. Kunjungi kantor agensi idola kamu

Fans K-Pop Big Hit Entertainment
Mengunjungi Seoul buat fans K-Pop jelas enggak lengkap kalau enggak berkunjung ke gedung agensi grup favorit kamu. Di sinilah kantor manajemen, tempat latihan, dan bahkan studio rekaman mereka biasanya berdiri. Jadi, kalau kamu berharap untuk bertemu idola favorit kamu, maka mengunjungi kantor agensi idola favorit adalah salah satu cara terbaik yang bisa dilakukan.
Enggak mau capek saat harus pergi ke berbagai kantor agensi idol group favorit kamu? Kamu bisa pesan sewa mobil pribadi di Seoul lewat Klook, loh.

YG Entertainment (BIGBANG, Winner, iKon, BLACKPINK)

YG Entertainment Building in Seoul
Kamu mungkin akan mudah menemukan kantor pusat YG, mengingat arsitekturnya yang unik membuat gedung ini eye catching. Terletak di Mapo-gu, YG adalah rumah bagi beberapa idol group K-Pop terbesar seperti BIGBANG dan BLACKPINK. Terkenal dengan makanan kafetarianya yang lezat, pastikan kamu mampir dan melihat apakah kamu dapat melihat Lisa di gedung ini!
YG Entertainment Building
Alamat: 397-5 Hapjeong-dong, Mapo-gu, Seoul
Stasiun Terdekat: Stasiun Hapjeong (Exit 8)
Cara Pergi ke YG Entertainment: Setelah kamu keluar dari Exit 8 Stasiun Hapjeong, jalanlah lurus melewati pom bensin SK dan terus lurus. Setelah melewati Hotel Circle, di persimpangan kedua, belok kanan. Kamu akan melihat gedung YG Entertainment di sebelah kiri minimarket GS25.

SM Entertainment (Super Junior, EXO, Red Velvet)

SM Entertainment
Sumber: WordPress
Jika kamu punya kesabaran sebesar gunung demi melihat oppa idola kamu, pastikan kamu mampir ke gedung kantor pusat SM Entertainment. Merupakan agensi bagi banyak grup idola populer di level dunia seperti Super Junior, EXO, dan Red Velvet, enggak heran kalau kantor pusat SM ini berlokasi di area Gangnam yang mewah.
Selain kantor pusat ini, SM sebetulnya juga punya gedung SMTOWN Coex Artium yang populer, namun sayangnya telah tutup pada Juni 2020 lalu. Kabarnya, gedung serupa mall yang berisi toko merchandise dan museum artis-artis SM ini akan dibuka kembali di tempat berbeda, meski belum ada kabar pasti.
Tips dari Klook: Kantor pusat SM terletak tepat di seberang Taman Hangang, jadi kamu bisa bawa makanan ringan dari minimarket terdekat dan bersantai di sana sambil menunggu Irene atau Sehun muncul!
SM Entertainment Building
Alamat: 114, Seolleung-ro 190-gil, Gangnam-gu, Seoul
Stasiun Terdekat: Stasiun Apgujeong Rodeo (Pintu Keluar 1)
Akses ke SM Entertainment: Setelah keluar dari Stasiun Apgujeong Rodeo Exit 1, beloklah ke kanan dan terus berjalan lurus. Carilah tanda jalan yang mengarahkan ke Taman Hangang, lalu belok kanan. Jalan lurus hingga melihat gedung SM di sebelah kananmu.

JYP Entertainment (TWICE, GOT7, DAY6)

JYP Entertainment Building
Kantor lama JYP Entertainment yang akan dirindukan
Sebelumnya, kantor utama JYP yang membawahi idol group raksasa Twice, sebenarnya tak jauh dari kantor pusat SM Entertainment. Namun pada 2018 lalu, agensi ini pindah ke gedung yang lebih besar dan modern di Gangdong-gu, dan bahkan punya kafe sendiri yang membuatmu bisa masuk ke dalam areanya!
Beberapa fans bahkan pernah bertemu dengan member Twice lho di kafe bernama Soul Cup Cafe ini. DUH IRI!
JYP Entertainment Building
Alamat: 05407 205 Gangdong-daero, Gangdong-gu, Seoul
Stasiun Terdekat: Stasiun Dunchon-dong (Pintu Keluar 3)
Cara pergi ke JYP Entertainment New Building: Keluar dari stasiun dan terus lurus sampai bertemu dengan jalan Gandong-daero. Belok kanan dan jalan terus luru. Kamu akan menemukan gedung baru JYP di sebelah kananmu.

Big Hit Entertainment (BTS, HOMME)

Big Hit Entertainment Building
Sumber: Twitter
Big Hit agensi K-Pop group terbesar di dunia saat ini, BTS. Kantor pusat mereka sudah pindah dari kantor kecil sebelumnya ke area yang lebih besar di tahun 2017 lalu, tetapi saat ini mereka bahkan sedang membangun gedung sendiri di area Yongsan!
Sampai gedung baru mereka selesai (konon sudah memasuki tahap penyelesaian akhir), BTS dan idol group Big Hit lainnya, TXT, masih akan bertahan di kantor mereka saat ini di Gangnam.
Big Hit Entertainment Headquarter
Alamat: Yangjin Plaza 5F, 5 Hakdong-ro, 30-gil, Gangnam-gu, Seoul
Stasiun Terdekat: Stasiun Hakdong (Keluar 3)
Cara Pergi ke Big Hit Entertainment: Setelah kamu keluar dari stasiun, terus lurus. Belok kiri dan terus lurus sampai kamu melihat Yangjin Plaza di sebelah kirimu. Big Hit berada di lantai 2 – 7.

Cube Entertainment (BTOB, Pentagon, Hyuna)

Cube Entertainment Building
Sumber: Ceci
Tidak berbeda dengan JYP Entertainment, Cube memiliki kafe, 20 SPACE, tepat di bawah kantornya yang berarti kamu dapat menikmati minuman sambil menunggu idolamu datang bekerja! 20 SPACE juga memiliki barang khusus yang diperjualkan, jadi pastikan kamu membawa pulang beberapa barang sambil menunggu Ilhoon muncul!
Cube Entertainment
Alamat: 83 Achasan-ro Seongdong-gu, Seoul
Stasiun Terdekat: Stasiun Seongsu (Pintu Keluar 1)
Cara Menuju ke Cube Entertainment: Turun eskalator dan terus berjalan lurus. Cube Entertainment ada di sebelah kananmu.

2. Minum secangkir kopi buatan Oppa!

Member BTS di The Min's Cafe
Sumber: Soompi
Adakah cara yang lebih baik untuk bertemu dengan idola kamu, selain melihatnya membuatkanmu iced latte? Yup, enggak bohon, sekarang banyak anggota idol group yang memang membuka kafe sendiri, dan sering mengunjunginya di waktu luang! Kami telah mengumpulkan beberapa kafe yang wajib kamu kunjungi saat liburan ke Seoul:

Mouse Rabbit Cafe

Mouse Rabbit Cafe Seoul
Sumber: Instagram
Salah satu kafe yang populer di kalangan fans K-Pop ini dikelola langsung oleh Yesung Super Junior dan saudaranya. Kafe ini terkenal karena suasana yang nyaman dan menyajikan dessert yang lezat. Tersembunyi di Gwangjin, kafe ini mudah dijangkau dari Stasiun Universitas Konuk, dan jika kamu beruntung kamu dapat bertemu langsung dengan Yesung!
Tips dari Klook: Yesung dikenal sering mengunjung kafe ini  dan bahkan melayani pelanggan di Mouse Rabbit. Jika kamu seorang penggemar Yesung atau Super Junior, kafe ini jelas menjadi tempat yang wajib kamu kunjungi!
Mouse Rabbit Cafe
Alamat: 5-14 Hwayang-dong, Gwangjin-gu, Seoul, Korea Selatan
Stasiun Terdekat: Universitas Konuk (Pintu Keluar 2)

Untitled 2017

Untitled 2017 Cafe
Sumber: Instagram
Didesain dan didekorasi secara pribadi G-Dragon, kafe ini dibuka dua hari sebelum pemimpin karismatik BIGBANG ini wajib militer. Dengan arsitekturnya sebagai sorotan utama dari kafe ini, penggemar juga bisa mendapatkan barang-barang spesial dari ‘Untitled 2017’. Arena bowling dan pub diperkirakan akan segera dibuka, jadi pastikan kamu mengunjungi kafe ini di Jeju!
Untitled 2017
Alamat: 38 Shinhwayeoksa-ro, 304-gil, Andeok-myeon Seogwipo-si, Jeju, Korea Selatan

The Min’s

The Min's Cafe
Sumber: Instagram
Kafe yang dimiliki oleh member 2AM dan HOMME, Changmin, ini terletak di Apgujeong dan terkenal dengan minuman segar seperti lemonade dan cherryade. Ibu Changmin sering bekerja untuk melayani pelanggan di kafe ini, dan dia sering memberikan informasi kepada pengunjung jika Changmin sedang mampir. Interior kafe juga dipenuhi dengan semua hal K-Pop, jadi pastikan kamu berkunjung ke kafe ini ya!
Tips dari Klook: Anak-anak BTS sering mampir ke kafe untuk mendukung Changmin, jadi jika kamu penggemar BTS, masukan kafe ini menjadi urutan pertama yang wajib kamu kunjungi ya.
The Min's Cafe
Alamat: Apgujeong-ro 330, 01-112, Seoul, Korea Selatan
Stasiun Terdekat: Stasiun Apgujeong (Pintu Keluar 6)

SUM Cafe

SUM Cafe Seoul
Sumber: zaiseoul.com
Meskipun kafe ini secara teknis tidak dimiliki oleh seorang member idol group K-Pop, SUM Cafe tetap merupakan tempat yang wajib kamu kunjungi untuk bertemu dengan oppa favoritmu. Dengan kafe maupun tempat yang berada di ruang bawah tanah, interior desainya dipenuhi dengan semua hal SM! Mulai dari poster EXO yang besar hingga alat peraga dari video musik Red Velvet.
Menu di kafe ini bertema artis SM juga loh, pastikan kamu memesan Heechul cupcake, sebelum mencoba camilan rumahan seperti popcorn Super Junior dan ramen TVXQ!
Tips dari Klook: Artis SM sering banget melewati gedung ini, jadi berdoalah untuk melihat artis SM idolamu di tempat ini!
SUM Cafe Seoul
Alamat: 52-1 Samseong-dong, Gangnam-gu, Seoul
Stasiun Terdekat: Stasiun Cheongdamn (Pintu Keluar 6)

3. Datang ke Music Show untuk menyaksikan para idola (Gratis!)

Twice M Countdown
Sumber: Twitter
Bayangkan sebuah konser yang dibuat seintim mungkin untuk penggemar yang beruntung, dan seperti itulah music show di K-Pop. Kesempatan untuk menyaksikan semua bintang top tampil secara gratis, datang ke music show adalah impian dari setiap penggemar K-Pop. Mungkin sulit bagi penggemar asing untuk masuk ke acara ini, tetapi jangan sedih karena Klook akan memberikan kamu tips tentang cara datang ke Show Champion, M! Countdown dan The Show.

Show Champion

VIXX Show Champion
Sumber: Youtube
Masuk ke Show Champion lebih mudah dibandingkan dengan acara lainnya, karena yang perlu kamu lakukan adalah datang lebih awal dan mengantre dengan orang lain.
Ada 2 cara untuk masuk: Melalui fanclub atau pintu masuk umum. Jika kamu ingin menggunakan fanclub, kamu harus memiliki salinan fisik album terbaru grup serta lightstick resmi.
Grup tertentu akan merekam penampilan mereka sebelum acara dimulai, artinya mereka tidak akan tampil secara langsung, jadi pastikan untuk memeriksa ulang apakah grup favoritmu sudah tampil sebelumnya! Mereka mulai membiarkan penggemar masuk pada jam 17:30, jadi pastikan kamu sudah mengantri di sana sebelum itu.
Show Champion
Alamat: Pusat Penyiaran Bitmaru, 815 Madu 1 (il) -dong, Ilsandong-gu, Goyang-si, Gyeonggi-do
Stasiun Terdekat: Stasiun Juyeop (Exit 3)
Akses ke Show Champion: Keluar dari stasiun dan seberangi jalan. Gunakan jalan pintas dengan berjalan melalui taman dan pergi ke jembatan, di mana kamu akan tiba di sebuah di alun-alun kecil. Kamu akan melihat sebuah bangunan tinggi yang merupakan Pusat Penyiaran Bitmaru. Seberangi jalan dan car jalur antri yang sudah disediakan.

M!Countdown

EXO M!Countdown
Sumber: Youtube
Masuk ke M! Countdown mungkin sedikit lebih sulit daripada Show Champion, mengingat pertunjukan ini adalah salah satu pertunjukan musik top di Korea.
Ada berbagai tingkatan entri bagi penggemar, dan persyaratan yang berbedai sesuai dengan grup yang ingin kamu lihat. Item yang sangat mendasar yang dibutuhkan berkisar dari salinan fisik CD terbaru grup hingga slogan resmi. Semakin tinggi tingkat kamu, semakin mudah untuk masuk.
Inilah barang-barang yang kamu butuhkan untuk menentukan tingkat kamu berada. Ingat ya, kalau syarat ini mungkin berbeda untuk setiap grup!
Sama seperti Show Champion, grup tertentu merekam penampilan mereka sebelumnya. Jadi jangan lupa untuk memeriksa apakah grup favorit kamu direkam sebelumnya untuk menghindari rasa kecewa! Grup yang populer cenderung merekam sebelum pertunjukan.
M!Countdown
Alamat: Pusat E&M CJ, 66, Sangamsan-ro, Mapo-gu, Seoul
Stasiun Terdekat: Digital Media City (Exit 9)
Akses ke M!Countdown: Keluar dari stasiun dan jalan lurus sampai kamu melihat SBS Prism di sebelah kirimu. Belok kiri dan terus lurus sampai kamu melihat CJ E&M di sebelah kiri.

The Show

BTS The Show
Sumber: Youtube
The Show mungkin merupakan pertunjukan musik yang paling mudah dikunjungi, yang perlu kamu lakukan adalah mendaftar untuk akun SBS dan mendaftar untuk masuk The Show. Mereka menggunakan sistem lottery untuk masuk, yang berarti kamu bisa menyaksikan The Show tanpa bergabung dengan fanclub asal kamu beruntung
The Show
Alamat: SBS Prism Tower, 82 Sangamsan-ro, Mapo-gu, Seoul
Stasiun Terdekat: Stasiun Digital Media City (Exit 9)
Akses ke The Show: Keluar dari stasiun dan terus berjalan lurus sampai kamu melihat Menara SBS Prism di sebelah kiri.

4. Berpegangan dengan Idolamu! 

Lee Jong Suk
Sumber: Tumblr
Bagi penggemar K-POP, fansign adalah salah satu momen terbaik dalam hidup kamu. Fansigns adalah kesempatan bagimu untuk bertemu idola secara pribadi dan bahkan melakukan percakapan pribadi dengan idola kamu, sambil mendapatkan album yang ditandatangani secara bersamaan.
Jika kamu berharap untuk berbincang dengan cukup lama, berikut adalah beberapa caranya!

Bagaimana cara mengetahui jadwal Fansigns

Jungkook Fansign
Sumber: Youtube
Fansigns biasanya terjadi selama periode promosi comeback sebuah group, yang dapat berkisar antara satu minggu hingga satu bulan. Perusahaan biasanya mengumumkan fansigns seminggu sebelumnya di Daum fancafe atau akun Twitter resmi mereka.
Tips dari Klook: @fansigndata_b di Twitter akan mengunggah secara terkini tentang fansigns di semua grup, jadi jika kamu tidak terbiasa dengan fancafe resmi, ini adalah media lain yang bisa kamu manfaatkan!

Bagaimana mendaftar Fansigns:

Jisoo Fansign
Sumber: Wattpad
Ada 2 jenis fansigns, yang berbasis first-come-first-serve (siapa cepat dia dapat) atau lottery (undian).
Kedua cara untuk mengikuti fansigns ini mensyaratkan kamu untuk membeli album dari toko tertentu pada tanggal tertentu, jadi pastikan kamu pergi ke toko yang benar untuk mendapatkan album dan mengisi formulir yang diperlukan. Nama kamu pada formulir harus sama persis dengan ID atau paspor, atau kamu tidak akan diizinkan untuk masuk fansigns!
Hasil biasanya diumumkan pada malam hari setelah kamu membeli album, jadi pastikan kamu memeriksa kembali di toko untuk mengetahui apakah kamu salah satu penggemar yang beruntung!
Tips dari Klook: Bagi fansigns berbasis undian, biasanya ada sejumlah “jumlah aman” album untuk dibeli untuk memastikan kamu memiliki peluang untuk dipilih. Misalnya, selama promosi Young Forever BTS, ada penggemar yang sampai membeli 90 album agar dapat masuk loh!

Mengunjungi Fansigns

Seungwoo Fansign
Sumber: Youtube
Setiap anggota hanya dapat menandatangani satu halaman dari album yang mereka promosikan, jadi pastikan kamu memutuskan halaman mana yang ingin ditanda tangani! Jika kamu ingin membawa hadiah untuk idolamu, pastikan terlebih dahulu bila mereka diizinkan menerimanya. Sebagian besar grup hanya menerima surat, tetapi mereka terkadang menerima mainan juga loh!
Tips dari Klook: Tempelkan Post-it dengan pertanyaan pada idolamu di halaman yang kamu ingin mereka tanda tangani dan mereka akan menjawabnya, tetapi berikan pertanyaan yang sederhana saja ya! Kamu hanya memiliki waktu singkat dengan setiap anggota, jadi jangan buang waktu itu dengan meminta mereka menjawab pertanyaanmu.

Pastikan juga kamu punya semua kebutuhan untuk perjalanan bertemu bintang K-Pop favoritmu

Sekarang kamu tahu, lokasi mana yang harus kamu kunjungi bertemu idola kamu! Jangan lupa untuk melengkapi kebutuhan perjalananmu, sehingga kamu siap ketika bertemu dengan para Oppa.