Meski Jepang lebih dikenal karena kereta pelurunya sangat sangat luar biasa (Shinkansen!), bunga sakura di musim gugur yang indah, dan ibu kotanya yang sangat megah, ada juga sisi Jepang yang lebih santai yang mungkin tidak banyak dibicarakan!
Perkenalkan, Itoshima: Tempat rahasia terbaik di Fukuoka
Di sisi paling barat Prefektur Fukuoka, terdapat sebuah kota pesisir kecil di mana kamu bisa menemukan sunset yang indah, pantai-pantai yang cantik, dan suasana yang sangat nyama untuk bersantai bernama Itoshima. Jika kamu ingin melarikan diri dari cepatnya kota-kota besar Jepang, ini adalah tempat yang sempurna untukmu! Kami mengetahui tempat ini dari General Manager Klook untuk Jepang, Wataru Masuda, yang membagikan kesannya terhadap hidden gem di negaranya ini.
Q: Wataru, bisa share tempat yang tidak banyak diketahui orang di negaramu dan jelaskan mengapa tempat itu spesial untukmu?
Wataru: Hidden gem di negaraku, Jepang, adalah Itoshima di prefektur Fukuoka. Lokasinya mudah dicapai dari Fukuoka Airport, kamu bisa melihat alam yang indah dan tempat yang sepi dengan banyak makanan enak dan kafe-kafe. Aku pergi ke sana sekali setahun untuk bersantai.
Q: Bagaimana kamu bisa menemukan tempat ini? Apakah direkomendasikan seseorang, atau apakah kamu menemukannya sendiri?
Wataru: Sebenarnya, istriku berasal dari Fukuoka dan keluarganya tinggal di Itoshima, jadi saya mengetahui tempat ini darinya. Itoshima sudah lebih populer sekarang, tapi belum banyak wisatawan asing sejak 2019.
Q: Apa aktivitas yang paling kamu sukai di Itoshima yang kamu rasa akan disukai orang lain juga?
Wataru: Kalau kamu sering melihat media sosial, kamu mungkin tahu kalau Itoshima adalah tempat yang sangat Instagrammable. Sakurai Futamigaura secara resmi terpilih sebagai salah satu dari 100 pantai terindah di Jepang. Raizan Sennyoji Temple adalah kuil Buddha yang suci dan telah berdiri selama lebih dari 1.300 tahun.
Tambahan lagi, ada banyak kafe cantik yang menyajikan kopi dan teh yang lezat. Kalau kamu suka seafood, Itoshima Oyster Hut adalah tempat yang wajib kamu coba, kamu bisa menikmati tiram berkualitas tinggi dengan harga yang jauh lebih murah dibanding tempat lain.
Terakhir, tahukah kamu kalau Ichiran Ramen (aku yakin ini adalah ramen paling terkenal di Jepang!) diproduksi di Itoshima? Kamu bisa melihat pabrik Ichiran ketika kamu mengunjungi Ichiran-no-Mori.
Q: Apa pendapatmu tentang bagaimana orang lokal sepertimu bisa berkontribusi pada otentisitas hidden gem ini?
Wataru: Orang-orang lokal di Itoshima tidak pernah terburu-buru. Mereka tidak berjalan di eskalator dan terlihat sangat santai sepanjang waktu. Aku bisa merasa kalau waktu berjalan lambat di sini.
Q: Bagaimana hidden gem ini mempengaruhi persepsimu tentang Jepang?
Wataru: Kita seharusnya tidak hanya berpikir tentang Tokyo dan Osaka. Kami punya banyak sekali tempat-tempat alam yang tersembunyi untuk bersantai, tanpa kereta yang sangat ramai dan lingkungan yang sangat berisik.
Perbincangan kami dengan Wataru telah membantu kami mempelajari destinasi baru yang perlu kamu masukkan ke itinerary-mu saat liburan ke Jepang lagi! Jika kamu mencari tempat di Jepang yang lebih sepi dengan berbagai makanan yang lezat, alam yang indah, dan suasana yang sangat santai, mungkin Itoshima sempurna untukmu.
Cek juga berbagai produk penting lainnya yang mungkin kamu perlukan saat ke Jepang, dan beberapa ide untuk liburanmu!
🍣 Produk-Produk Penting di Jepang 🍣
🏯 Atraksi Populer di Jepang 🏯