Begini cara pergi Tokyo Disneyland & Tokyo Disneysea dari berbagai wilayah di Tokyo!
Tokyo Disneyland
1-1 Maihama, Urayasu, Chiba 279-0031, Japan (Maps)
Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea merupakan dua taman bermain berbeda yang terletak di satu area yang sama, yaitu Tokyo Disney Resort di Urayasu, Prefektur Chiba.
Lokasinya tepat di pinggir Tokyo Bay atau Teluk Tokyo, dengan jarak tempuh sekitar 15 menit perjalanan dari pusat kota Tokyo.
Ada banyak cara yang bisa kamu gunakan untuk pergi ke Tokyo Disney Resort dari berbagai wilayah di Tokyo. Cek artikel ini selengkapnya untuk menemukan informasi selengkapnya!
Pergi ke Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea dengan kereta
Terdapat satu stasiun yang berhubungan langsung dengan Tokyo Disney Resort, yaitu JR Maihama Station yang dioperasikan oleh Japan Railways East (JR East).
Terdapat tiga jalur kereta JR yang terhubung dengan stasiun ini, yaitu Keiyo Line, Musashino Line, dan Keiyo Line.
Dari Maihama Station, kamu bisa lanjutkan perjalanan dengan Disney Resort Line dengan cara berjalan kaki ke Resort Gateway Station. Ini adalah jalur kereta yang mengitari Tokyo Disney Resort dan berhenti di berbagai lokasi di dalam Disney Resort.
Harga tiket sekali jalan Disney Resort Line adalah ¥260 untuk dewasa dan ¥130 anak (6-11 tahun) dan kamu bisa menggunakan IC card seperti ICOCA, PASMO, Suica, dan lainnya.
Anak di bawah 6 tahun bisa naik Disney Resort Line gratis bersama orang dewasa yang membayar (maksimal 2 anak per 1 orang dewasa yang membayar).
Dari Shibuya
Pergilah ke stasiun JR Shibuya, lalu naik kereta Saikyo Line hingga Shin-Kiba Station. Lanjutkan perjalanan dengan Keiyo Line hingga Maihama Station.
Dari Shinjuku
Naik kereta JR Chuo Line dari JR Shinjuku Station hingga JR Tokyo Station. Lanjutkan dengan naik kereta JR Keiyo Line atau JR Musashino Line hingga JR Maihama Station.
Dari Asakusa
Naik Tokyo Metro Ginza Line dari Asakusa Station hingga Ueno Station. Lanjutkan perjalanan dengan kereta Hibiya Line hingga Hatchobori Station, lalu berpindahlah ke Keiyo Line untuk menuju Maihama Station.
Dari Tokyo Station
Naik kereta JR Keiyo Line atau JR Musashino Line hingga JR Maihama Station.
Dari Ikebukuro
Naiklah kereta JR Yamanote Line dari Ikebukuro Station hingga JR Tokyo Station. Lanjutkan dengan naik kereta JR Keiyo Line atau JR Musashino Line hingga JR Maihama Station.
Dari Akihabara
Naiklah kereta JR Yamanote Line dari Ikebukuro Station hingga JR Tokyo Station. Lanjutkan dengan naik kereta JR Keiyo Line atau JR Musashino Line hingga JR Maihama Station.
Pilihan tiket kereta di Tokyo
Tiket sekali jalan
Kamu bisa membeli tiket sekali jalan lewat mesin-mesin tiket yang tersedia di setiap stasiun kereta. Namun, dengan cara ini kamu perlu membeli tiket setiap kali akan naik kereta atau bahkan berpindah kereta.
Dengan IC Card
Naik kereta dengan menggunakan IC Card seperti SUICA, PASMO, atau ICOCA adalah cara paling nyaman untuk melakukannya. Sebab, ini adalah cara paling mudah dan fleksibel yang bisa kamu gunakan.
Please note bahwa IC Card bisa digunakan di berbagai kota di Jepang, jadi tidak perlu membeli kartu berbeda setiap kali harus berpindah kota.
Ini adalah tiket kereta untuk Tokyo Metro dan Toei Subway dengan masa berlaku dengan durasi tertentu, yaitu 24 jam, 48 jam, dan 72 jam.
Plusnya, kamu bisa naik kereta Tokyo Metro dan Toei Subway tanpa batas selama masa berlaku, namun minusnya adalah tiket ini tidak bisa digunakan di kereta jalur lainnya seperti kereta JR.
JR Pass
Jika kamu memiliki JR Pass untuk Seluruh Jepang atau JR Tokyo Wide Pass, kamu bisa naik kereta-kereta jalur JR di Tokyo tanpa batas selama masa berlaku, seperti JR Yamanote Line, Chuo Line, Keiyo Line, dan Musashino Line.
Pergi ke Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea dengan bus
Salah satu cara termudah untuk pergi ke Tokyo Disney Resort adalah dengan shuttle bus ke Tokyo Disney Resort. Salah satunya bisa kamu pesan di Klook, yaitu direct shuttle bus ke Tokyo Disney Resort dari Shinjuku.
Meet up point: Robert Indiana Sculpture: "LOVE"
- Alamat: 6 Chome-5-1 Nishishinjuku, Shinjuku City, Tokyo 160-0023 (Peta)
- Cari bus dengan tanda/tulisan Klook di sekitar patung. Tidak ada tour guide, hanya driver saja.
Waktu boarding di Shinjuku: 07:20 dan 10:20
Waktu tiba di Tokyo Disneyland: 08:30 dan 11:30
Waktu tiba di Tokyo DisneySea: 08:35 dan 11:35
Shuttle bus ini akan membawamu langsung dari area Shinjuku hingga ke Tokyo Disney Resort, dan kamu tidak perlu repot memikirkan harus berpindah kereta atau memikirkan rute! Area meet-upnya adalah di dekat tulisan LOVE di tengah-tengah Shinjuku, dan kamu bisa duduk santai selama perjalanan yang memakan sekitar 50-60 menit.
Pergi ke Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea dengan mobil pribadi
Alternatif lainnya, kamu bisa memesan sewa mobil dengan supir untuk ke Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea. Kamu akan dijemput langsung di hotel dan diantarkan langsung ke Tokyo Disney Resort dengan nyaman!
Panduan lengkap Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea
Mengunjungi Tokyo Disneyland & Tokyo Disneysea untuk pertama kalinya? Enggak perlu khawatir. Kami sudah siapkan panduan berisi semua informasi yang perlu kamu tahu tentang Tokyo Disneyland dan Tokyo Disneysea – bagaimana cara membeli tiket, wahana-wahananya, cara pergi ke sana, dan lainnya – agar kamu bisa menyiapkan diri dengan maksimal dan menikmati hari yang sangat menyenangkan di sana.
Yang juga perlu kamu persiapkan sebelum berangkat ke Jepang
📱 SIM Card/4G Wifi untuk Jepang - Pastikan kamu selalu terkoneksi dengan internet di seluruh Jepang
🎫 JR Pass - Untuk naik berbagai moda transportasi JR sepuasnya! Tersedia JR Pass untuk seluruh Jepang dan Regional Pass untuk traveling lebih hemat
🚅 Tiket Shinkansen & Limited Express - Tidak membutuhkan JR Pass? Kamu bisa pesan tiket Shinkansen sekali jalan di Klook!
🚉 Pass transportasi lainnya
- Suica IC Card - Kartu isi ulang yang bisa digunakan untuk naik kereta, bus, dan bahkan belanja di Tokyo, Niigata, Sendai, dan kota lainnya
- ICOCA IC Card - Kartu isi ulang yang bisa digunakan untuk naik kereta, bus, dan bahkan belanja di area Kansai dan kota lainnya
- Tiket Tokyo Subway - Pass untuk naik kereta Tokyo Metro dan Toei Subway sepuasnya
- Osaka Metro Pass - Pass untuk naik bus dan subway yang dioperasikan oleh OSAKA Metro sepuasnya, plus harga diskon untuk masuk ke 30 tempat wisata populer!
- Osaka Amazing Pass - Pass yang memberikanmu akses ke 50 destinasi wisata ikonik di Osaka dan naik subway, tramway, dan bus di Osaka sepuasnya
- Kansai Thru Pass - Travel pass yang memberikanmu akses kereta, subway, bus, dan lainnya di zona tertentu area Kansai tanpa batas, plus diskon atraksi dan restoran. Cek area yang dicover di sini
🎟️ Klook Pass di Jepang - Masuk ke banyak tempat wisata di Jepang dengan satu pass saja? Kamu bisa menikmati keistimewaan ini dengan Klook Pass!
🛬 Transportasi bandara